Rabu, 07 Januari 2009

'Bath Tub" untuk Persalinan di Air




KITA tentu sudah sering mendengar, melahirkan di dalam air (waterbirth) bagi seorang ibu maupun bayi yang akan dilahirkan, memberikan banyak keuntungan. Untuk itu diciptakanlah "Waterbirth Vessel" hasil rancangan Darling Dushinka, yaitu bath tub khusus yang digunakan untuk membantu sang ibu yang ingin melakukan persalinan di dalam air. Bath tub yang satu ini dilengkapi dengan sebuah tempat duduk yang bisa disesuaikan tingginya, bangku untuk dokter atau bidan yang membantu, pegangan (handle) untuk sang ibu dan bagian belakang tempat duduk yang bisa memberikan pijatan dengan arus air. Untuk membuat sang ibu lebih rileks. Bath tub ini juga dilengkapi dengan sistem lampu dan simulasi air terjun yang bisa memberikan efek lebih rileks. (bomrich.org/hr)***

Tidak ada komentar: